SELAMAT DATANG DI BLOG SANGGAR KEGIATAN BELAJAR KOTA PANGKALPINANG



menu

Selasa, 29 November 2016

OUT BOND KELUARGA BESAR UPT. SKB KOTA PANGKALPINANG

KEGIATAN OUTBOND KELUARGA BESAR UPT. SKB KOTA PANGKALPINANG
Outbond ke Outbond GOA kecamatan Beluluk Bangka Tengah

Sabtu, 26 November 2016 UPT. Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kota Pangkalpinang mengadakan kegiatan outbond di Outbond GOA di Gg. Goa Kecamatan, Belulu, Bangka Tengah.
Kegiatan Out bond ini, diikuti oleh seluruh pegawai UPT. SKB Kota Pangkalpinang, yang terdiri dari Tata Usaha, Pamong Belajar, Pendidik PAUD, Tutor Kesetaraan, dan para Warga Belajar Paket A, B, dan C.
Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama dari UPT. SKB Kota Pangkalpinang dengan BASARNAS Prov. Bangka Belitung dan Pengelola Out Bond GOA. Kegiatan outbond ini bertujuan untuk membangun dan meningkatkan sikap kepemimpinan dan kerjasama kelompok dalam diri warga belajar, Pamong Belajar dan Seluruh Tenaga Kependidikan di lingkungan UPT. SKB Kota Pangkalpinang.
Selain tersebut di atas, kegiatan outbound bertujuan untuk :

  1. Menumbuhkan sikap kepemimpinan dan keberanian dalam mengambil keputusan.
  2. Meningkatkan sportifitas.
  3. Meningkatkan motifasi dalam kerjasama kelompok.
  4. Meningkatkan kemampuan berkomunikasi secara efektif.
  5. Menumbuhkan komitmen pada norma yang disepakati.
  6. Menumbuhkan semangat berkompetisi dalam konteks untuk mencapai tujuan bersama.
  7. Membangun sikap pantang menyerah dalam menyelesaikan permasalahan.
  8. Melatih membuat perencanaan yang matang dan koordinasi tim yang rapi.
  9. Melatih kemampuan mengambil keputusan yang efektif dalam situasi sulit.
 
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar